Wujudkan Ketahanan Pangan, BRMP Bengkulu Hadiri Peletakan Batu Pertama Oplah Non Rawa di Seluma
Selasa, 07/10/2025. Balai Penerapan Modernisasi Pertanian Bengkulu menghadiri kegiatan Peletakan Batu Pertama Oplah Non Rawa sekaligus penyerahan bantuan sarana produksi pertanian secara simbolis berupa handsprayer elektrik kepada kelompok tani di Kabupaten Seluma. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Bupati Seluma, jajaran Forkopimda Kabupaten Seluma, serta Kepala Dinas Pertanian Provinsi Bengkulu.
Pada kesempatan ini, Kabupaten Seluma kembali memperoleh kepercayaan dari Kementerian Pertanian RI melalui penyaluran bantuan sarana produksi pertanian. Bantuan ini merupakan bagian dari upaya mendukung arahan Presiden RI dalam mewujudkan swasembada dan ketahanan pangan nasional. Adapun bantuan yang disalurkan meliputi 1.000 unit handsprayer elektrik serta bibit padi untuk kelompok tani penerima bantuan.
Dalam sambutannya, Bupati k
Kabupaten Seluma menyampaikan bahwa pemerintah daerah berkomitmen untuk terus mendukung petani melalui program nyata disektor pertanian dan berharap bantuan yang diberikan dapat dimanfaatkan sebaik mungkin.
Acara dilanjutkan dengan peletakan batu pertama kegiatan Oplah Non Rawa, yang menandai dimulainya kegiatan perbaikan irigasi dan pengolahan lahan pertanian dengan sistem penyaluran dana langsung ke rekening kelompok tani. Sebanyak 143 kelompok tani di Kabupaten Seluma menjadi penerima manfaat dari program ini.
Melalui penyaluran bantuan dan program Oplah Non Rawa ini, diharapkan sinergi antara pemerintah pusat, daerah, dan para petani dapat memperkuat ketahanan pangan daerah maupun nasional.