Terapkan Sistem Budidaya Hortikultura yang Efisien dan Berkelanjutan, BRMP Bengkulu Lakukan Panen
Senin, 3/11/2025, Balai Penerapan Modernisasi Pertanian (BRMP) Bengkulu kembali melaksanakan kegiatan panen sayuran di Taman Agro Gedung C. Kegiatan ini merupakan bagian dari pemanfaatan lahan produktif dan penerapan Teknologi Pertanian Modern yang ramah lingkungan.
Dari hasil panen, diperoleh berbagai jenis sayuran segar, yaitu kangkung, sawi pahit, pakcoy, oyong dan terong. Seluruh tanaman tumbuh dengan baik dan menghasilkan panen yang segar serta berkualitas.
Panen kali ini menjadi bukti keberhasilan penerapan sistem budidaya hortikultura yang efisien dan berkelanjutan di lingkungan BRMP Bengkulu. Selain dimanfaatkan untuk konsumsi internal, hasil panen juga digunakan sebagai bahan edukasi dan pemantauan perkembangan tanaman pada tahap selanjutnya.