Kuatkan Kelembagaan, BRMP Bengkulu Dampingi Brigade Pangan di Kabupaten Bengkulu Utara
Sabtu, 30 Agustus 2025, BRMP Bengkulu melaksanakan Rapat Koordinasi dan Pendampingan Penguatan Kelembagaan BP di Aula Kantor Desa Sido Urip Kecamatan Arga Makmur Kabupaten Bengkulu Utara.
Pertemuan dihadiri Kepala BRMP Bengkulu, Kepala Dinas, Kabid Tanaman Pangan, Kabid Penyuluhan Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Peternakan Kabupaten Bengkulu Utara, Koordinator Penyuluh BPP Arga Makmur, Manager Brigade Pangan Cikal Tani dan pengurus, Ketua Kelompok Tani Pemilik Lahan Lokasi Kegiatan Optimasi Lahan, Kepala Desa Sido Urip, Kepala Desa Gunung Agung dan Babinsa setempat.
Kegiatan diawali dengan sambutan oleh Kepala Dinas Pertanian TPHP Kab. Bengkulu Utara (Abdul Hadi). Beliau menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan program Kementan yang bertujuan untuk meningkatkan produktivitas padi dengan mempercepat realisasi luas tambah tanam (LTT) di Kecamatan Arga Makmur. Dengan Pendampingan BP ini diharapkan pengelolaan BP segera operasional.
Selanjutnya Kepala BRMP Bengkulu (Shannora Yuliasari) sebagai PJ. Swasembada Pangan Kab. Bengkulu Utara, menyampaikan bahwa PJ Kabupaten bertugas mengawal, mendampingi dan menggerakkan kegiatan pencapaian target LTT padi reguler, Gogo, oplah dan CSR di Kabupaten Bengkulu Utara.