Keterbukaan Informasi Semakin Kuat, BRMP Bengkulu Uji Publik Monev KIP Provinsi Bengkulu 2025
Selasa, 25/11/25, BRMP Bengkulu terus menunjukkan komitmennya dalam memperkuat keterbukaan informasi publik. Berdasarkan hasil verifikasi SAQ Self Assesment Questionnaire (SAQ) Monitoring dan Evaluasi Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2025 di Provinsi Bengkulu, Kepala BRMP Bengkulu (Shannora Yuliasari) melaksanakan uji publik dan presentasi di kantor Komisi Informasi Bengkulu.
Dalam sesi presentasi tersebut, membahas mengenai kebijakan dan strategi keterbukaan informasi publik yang sesuai tugas, fungsi dan wewenang BRMP Bengkulu.
Uji Publik ini menegaskan komitmen BRMP Bengkulu untuk terus memperkuat keterbukaan informasi bagi masyarakat.